INFO: IzRu Web dan Catatan IzRuYan dengan bangga mempersembahkan sebuah e-book / buku digital pertama dari IzRu Web, yang mengisahkan perjalanan seorang remaja yang terpaksa hidup tanpa smartphone selama ± 17 bulan setelah HP lamanya rusak. Dalam perjalanan penuh tantangan ini, dia belajar banyak tentang ketahanan dan harapan. Diangkat dari kisah nyata. Dapatkan e-book "17 Bulan Sedih Tanpa HP" sekarang hanya di Trakteer IzRu Web dan ikuti kisahnya! Traktir dan Download Sekarang.

Kisah Pertama Ar Rayyan Dipotong Rambutnya



Gambar atas: Saat sedang dipotong
Gambar bawah: Setelah dipotong hingga botak

Selamat datang kembali di web blog IzRu & Arrayan!

Pada usia ±9 bulan, Ar Rayyan dipotong rambutnya hingga botak, lho! Kali ini, kami akan membagikan cerita saat pertama kali Ar Rayyan dipotong rambutnya.

Pada tanggal 5 Juli 2019 malam, ayahnya Ar Rayyan memotongi rambut Ar Rayyan. Pada awalnya, pada waktu sore sebelum Maghrib, Ar Rayyan dipotong rambutnya dengan menggunakan mesin pencukur rambut. Saat mesin tersebut dihidupkan, tiba-tiba Ar Rayyan melihat mesin itu karena mesin itu berbunyi. Ayahnya tersebut sangat kesulitan memotong rambutnya Ar Rayyan. Ar Rayyan sangat rewel saat dipotong rambutnya. Dan akhirnya dapat dipotong rambutnya, tapi Ar Rayyan menangis saat sedang dipotong.

Selesai dipotong, akhirnya belum botak juga. Pemotongan rambut Ar Rayyan pun ditunda hingga waktu Isya.

Saat waktu Isya, Ar Rayyan kembali dipotong rambutnya, tapi tidak menggunakan mesin pencukur rambut, tetapi menggunakan pencukur jenggot dan kumis ayahnya. Sambil diajak main sama kakaknya, Ar Rayyan pun tenang saat dipotong rambutnya, tetapi ujung-ujungnya, Ar Rayyan malah kepo mau tahu apa yang membuat rambut Ar Rayyan kepotong. Ayahnya pun menyembunyikan pencukur tersebut jika Ar Rayyan kepo. Akhirnya, masih belum botak. Masih ada sisa setengah lagi. Ditunda sampai Ar Rayyan tidur.

Saat Ar Rayyan tidur, kembali dilanjutkan. Dan akhirnya, selesai sudah pemotongan rambut Ar Rayyan. Ar Rayyan pun sudah botak.

Demikian kisah pertama Ar Rayyan dipotong rambutnya.

Terimakasih :)
×

Bagikan dengan Kode QR


QR Code

Posting Komentar

Download aplikasi IzRu Web gratis